Upgrade Akun Ke Canva Untuk Pendidikan! GRATIS untuk Pendidik (Guru) dan Tenaga Kependidikan

Kabar gembira untuk para pendidik dan tenaga kependidikan, untuk mendukung kegiatan pembelajaran yang lebih menarik Canva memberikan akses premium secara gratis untuk Pendidikan di Indonesia. Canva adalah salah satu platform untuk kebutuhan desain dengan berbagai template yang sudah disediakan, aplikasi ini secara gratis bisa kita nikmati dengan cara instal langsung melalui Playstore.


Tapi sayangnya akun canva yang kita daftarakan secara gratis mempunyai limitasi untuk mengakses template atau aset desain premium. Untuk mendapatkan akses tanpa batas kita perlu update akun ke versi premium dengan membayar berlangganan. Kabar baiknya jika anda seorang pendidik atau tenaga kependidikan bisa upgrade akun secara gratis, caranya sebagai berikut :


  • Gunakan domain (email) sekolah sch.id atau belajar.id
  • Siapkan dokumen pendukung, seperti NUPTK atau sertifikan Pendidik (bisa dengan SK mengajar)
Pengalaman yang saya rasakan saat mendaftar akun guru, hanya melampirkan SK mengajar saja dan itu sudah cukup untuk memverifikasi dan validasi akun untuk update ke akun guru. Beberapa guru yang saya rekomendasikan juga di approve pengajuannya.


Yuk bpk/ibu guru untuk menggunakan canva untuk desain grafis pembelajarannya dan update akunnya ke canva untuk pendidikan untuk mendapatkan akses aset desain lebih luas lagi.


Rian Sahrudin, S.Pd
Praktisi Pendidikan dan Penggiat Literasi Digital untuk Pendidikan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar